Archives

  • Prosiding Seminar Nasional Hukum, Kebijakan Publik, Hak Asasi Manusia dan Keadilan (SENTUHAN KEADILAN 2022)
    Vol. 1 (2022)

    Seminar Nasional Hukum (Sentuhan Keadilan) adalah sebuah kegiatan yang berbentuk seminar bertaraf nasional dengan menampilkan kajian-kajian yang baru serta hasil penelitian pada bidang Hukum. Program Studi Hukum Universitas Nusa Putra merupakan pelaksana kegiatan konferensi bertaraf nasional ini.

    Ruang lingkup pembahasan pada seminar ini adalah:

    Politik Hukum; Kebijakan Publik; Konstitusi Dan Konstitusionalisme; Hukum Dan Teknologi; Hukum Dan Hak Asasi Manusia; Pembaharuan Hukum Pidana; Hukum Dan Masyarakat; Hukum Ekonomi Pembangunan; Hukum Kesehatan; dan Peradilan.

    Seluruh artikel yang diterbitkan dalam Prosiding ini telah melalui review dari para reviewer dan telah dipresentasikan pada Seminar Nasional Hukum (Sentuhan Keadilan), tanggal 28 Februari 2022.

    Dengan Pembicara:
    1. Ridwan Kamil - Gubernur Jawa Barat
    2. Prof. Dr. Saldi Isra, SH., M.P.A. - Hakim Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia
    3. Prof. Dr. Otto Hasibuan, SH., MM. - Ketua Umum DPN Persatuan Advokat Indonesia (PERADI)

  • Prosiding Seminar Nasional Hukum, Kebijakan Publik, Hak Asasi Manusia dan Keadilan (SENTUHAN KEADILAN 2023)
    Vol. 1 (2023)

    Seminar Nasional Hukum (Sentuhan Keadilan) adalah sebuah kegiatan yang berbentuk seminar bertaraf nasional dengan menampilkan kajian-kajian yang baru serta hasil penelitian pada bidang Hukum. Program Studi Hukum Universitas Nusa Putra merupakan pelaksana kegiatan konferensi bertaraf nasional ini. SENTUHAN KEADILAN merupakan seminar nasional yang dilaksanakan secara tatap muka hybrid melalui tatap muka terbatas dan online.

    Seminar SENTUHAN KEADILAN 2023 ini diharapkan dapat menghadirkan para peneliti-peneliti Skala nasional, praktisi, mahasiswa, dan para pegiat komunitas dan industri di bidang yang kami pilih. Seminar nasional SENTUHAN KEADILAN 2023 memiliki tema utama yaitu “Politik Hukum dan Pembangunan Sistem Hukum Nasional”.

    Ruang Lingkup Pembahasan meliputi: Hukum Pidana, Hukum Perdata, Hukum Acara Pidana, Hukum Acara Perdata, Hukum Tata Negara, Hukum Administrasi Negara, Hukum Bisnis, Hukum Islam, Hukum Agraria, Hukum Adat, Hukum Kesehatan, Sosiologi Hukum, Antropologi Hukum, Psikologi Hukum.

    Dengan Pembicara:
    1. Dr. Tengku Erwinsyahbana, S.H., M.H. - Dosen Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara
    2. Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, S.H., M.H. - Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Indonesia
    3. Dr. Novendri M Nggilu S.H., M.H - Dosen Fakultas Hukum Universitas Negeri Gorontalo​